Direktur RSUD Banyumas Hadiri Pelantikan DPC PORMIKI Banyumas - Ajak Kolaborasi untuk Pelayanan Lebih Baik

 


Banyumas – Minggu, 21 Oktober 2024, menjadi hari penting bagi DPC Perhimpunan Profesional Perekam Medis dan Informasi Kesehatan Indonesia (PORMIKI) Kabupaten Banyumas. Bertempat di Aula Pertemuan RSUD Banyumas, Gedung Thalasemia, acara Musyawarah Cabang dan Pelantikan Pengurus periode 2024-2029 sukses digelar.


Acara ini dihadiri beragam tamu undangan, termasuk Direktur RSUD Banyumas, dr. Dani Esti Novia, serta perwakilan dari Dinas Kesehatan Banyumas, Ketua DPD PORMIKI Jawa Tengah, dan beberapa organisasi profesi seperti IOPI, PARI, dan PPNI.



Dwi Muljanto, SKM, M.Si., Kabid SDK Dinkes Kabupaten Banyumas dalam sambutan acara menyampaikan bahwa PORMIKI adalah organisasi profesi yang luar bisa dengan adanya transformasi kesehatan yang sangat dibutuhkan.


“Tenaga-tenaga yang sangat-sangat dibutuhkan sebagai sumber informasi kesehatan” katanya.



Dalam sambutannya, dr. Dani Esti Novia menekankan pentingnya peran rekam medis, terutama di era BPJS.


"Profesi rekam medis sangat dibutuhkan karena menjadi bagian penting dalam layanan rumah sakit terkait informasi kesehatan," ujarnya.


Ia juga mengajak seluruh peserta untuk bersama-sama membangun pelayanan rujukan yang optimal, sejalan dengan tagline PORMIKI: "Berani Bertransformasi."



Sementara itu, Budiana Marini, A.Md., SKM, Ketua DPC PORMIKI Banyumas terpilih, menyampaikan ajakan kepada seluruh anggota untuk menghadapi tantangan dengan kompetensi terbaik.


"Organisasi bisa maju kalau ada dukungan dan kerja sama. Tantangan harus kita jawab dengan semangat belajar," katanya penuh optimis.



Roni Rohman, Ketua DPD PORMIKI Jawa Tengah, menambahkan momen pelantikan kali ini terasa istimewa karena bertepatan dengan pelantikan Presiden RI. Ia juga mengingatkan pengurus baru untuk menyelesaikan pekerjaan rumah penting, seperti akreditasi dan penerapan rekam medis elektronik.



Acara ditutup dengan penyerahan surat keputusan dan penyematan pin kepada pengurus baru, menandai dimulainya langkah baru DPC PORMIKI Banyumas untuk lima tahun mendatang.


Semoga dengan kepengurusan baru, sinergi antara PORMIKI, RSUD Banyumas, dan instansi lainnya semakin kuat demi meningkatkan pelayanan kesehatan di Banyumas dan sekitarnya!






0 Komentar