Apel Pagi Bersama Dwi Anggun Prasetyo - Subag. Umum dan Kepegawaian RSUD Banyumas


Apel Pagi - Tema Up Date Data Pegawai Kunci Validnya Data Kepegawaian


Data kepegawaian bagi seorang ASN adalah hal mutlak yang harus terus diperbaharui. Dengan adanya sistem informasi digital yang mengharuskan data pegawai diinput secara elektronik sudah barang tentu menuntut ASN untuk dapat senantiasa memperbaharui data kepegawaiannya.



Hal ini disampaikan oleh Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian, Dwi Anggun Prasetyo, SH., MH., pada apel rutin pegawai Senin (22/7/2024) di area parkir gedung IBS.

Pada kesempatan tersebut ditekankan kepada seluruh pegawai di RSUD Banyumas agar selalu menginformasikan tentang keterbaruan data pribadinya sehingga secara administratif akan menjadi tertib dan ketika data tersebut akan dijadikan persyaratan untuk pengajuan hak dan kewajibannya maka akan dengan mudah dan cepat dapat terpenuhi.















0 Komentar